Kegiatan PENYU RAJA (Penyuluhan Rawat Jalan)
Dalam rangka memberikan pemahaman kepada masyarakat, dari UPT Puskesmas Jatirejo melakukan penyebarluasan informasi dan edukasi mengenai Covid-19 melalui kegiatan inovasi Penyu Raja (Penyuluhan Rawat Jalan). Kegiatan ini diadakan di ruang tunggu puskesmas. Melalui penyuluhan dalam gedung ini diharapkan pengunjung dapat memahami dan berperan aktif upaya pencegahan penularan Covid-19. Isi dari Penyuluhan diantaranya yaitu kewajiban memakai masker, sering melakukan cuci tangan pakai sabun dan air mengalir dengan benar, menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 sampai 2 meter, konsumsi gizi seimbang, minum air putih minimal 8 gelas sehari, rajin olahraga, hindari kerumunan, dan istirahat yang cukup. Disampaikan pula himbauan pemerintah Indonesia untuk tetap di rumah saja, bekerja, beribadah, dan belajar di rumah. Kepada masyarakat yang dalam keadaan mendesak harus keluar rumah, yang perlu diperhatikan yaitu memakai masker saat keluar rumah, jaga jarak minimal 1 sampai 2 meter, dan lakukan cuci tangan pakai sabun/hand sanitazier.